Samsung Rilis Galaxy Golden Di korea Selata

Samsung Rilis Galaxy Golden Di korea Selata

Samsung kembali menghadirkan ponsel pintar lainnya yang berdesain lipat untuk pasaran di kawasan Asia, dan khususnya akan dipasarkan di negara korea Selatan untuk pertama kali. Pihak Samsung dikabarkan memperkenalkan Samsung Galaxy Golden  yang merupakan sebuah ponsel android berdesain lipat dan berspesifikasi tinggi diantaranya adalah memiliki dua layar dengan kombinasi desain yang klasik dan berteknologi canggih. Ponsel ini hampir sama dengan Samsung Hennessy.


Spesifikasi dari Samsung Galaxy Golden ini antara lain adalah memiliki dua layar yang terdapat di bagian dalam dan bagian depan dengan ukuran serta resolusi yang sama yaitu berukuran 3.7 inci berjenis AMOLED, ditenagai dengan kekuatan prosesor dual core berkecepatan 1.7 Ghz, dijalankan dengan sistem operasi android 4.2 jelly Bean. Hal menarik yang ditawarkan oleh ponsel ini adalah disematkan pula dengan berbagai aplikasi khas Samsung seperti S health, dan ponsel ini ditujukan untuk para pencinta ponsel pintar yang berdesain casual dan pengguna yang menginginkan keypad lawas untuk ber-SMS, Chatting dan aktivitas mengetik lainnya.
Harga jual untuk Samsung Galaxy Golden ini dijual dengan harga sekitar USD 715,- atau bila dirupiahkan sekitar Rp. 7 jutaan setiap unitnya dan tersedia dalam balutan warna emas yang mewah. Sayangnya belum ada informasi mengenai ketersediaan ponsel ini untuk negara lainnya termasuk Indonesia.



share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Unknown, Published at 12.15 and have